
Foto: Kapolres Barito Timur AKBP Eddy Santoso.
Beritakalteng.com – Tamiang Layang – Menjelang peringatan Hari Raya Natal 2025, Polres Barito Timur meningkatkan langkah pengamanan untuk memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat tetap kondusif.
Langkah tersebut ditegaskan langsung Kapolres Barito Timur AKBP Eddy Santoso, saat memimpin pengecekan keamanan di sejumlah gereja di wilayah hukumnya, Rabu (24/12/2025).
“Patroli gabungan ini bertujuan memberikan rasa aman dan nyaman bagi umat Kristiani yang melaksanakan ibadah Natal, sekaligus memastikan aktivitas masyarakat berjalan lancar dan kondusif,” jelas Kapolres Barito Timur AKBP Eddy Santoso dalam arahannya.
Kegiatan patroli ini juga melibatkan diantaranya, Polres Barito Timur, Koramil, Satpol PP, Dinas Perhubungan, BPBD-DAMKAR Kabupaten Barito Timur.
Dalam pengecekan tersebut, AKBP Eddy Santoso didampingi Asisten I Setda Ari Panan menyisir sejumlah sudut gereja untuk memastikan seluruh prosedur keamanan berjalan sesuai ketentuan, mulai dari pemantauan kamera pengawas hingga kesiapan personel pengamanan.
Sementara itu, Asisten I Setda Ari Panan, menyampaikan apresiasi penuh kepada jajaran kepolisian, TNI serta forkopimda yang turut serta mengamankan kegiatan perayaan Natal di gereja.
“Dengan pelaksanaan patroli gabungan ini, pemerintah Kabupaten Barito Timur berharap perayaan Natal 2025 dapat berlangsung dengan aman, tertib, dan penuh khidmat, serta memperkuat semangat toleransi dan kebersamaan di tengah masyarakat,” demikian. (ags)
BeritaKalteng.Com Bersama Membangun Kalimantan Tengah