Foto : Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Barito Timur, Adolina Sendol

Dewan Bartim Ini Minta Nakes Tetap Semangat Layani Pasien Covid-19

Foto : Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Barito Timur, Adolina Sendol

Beritakalteng.com, Tamiang Layang – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Barito Timur, Provinsi Kalimantan Tengah Adolina meminta kepada para tenaga kesehatan baik dokter maupun perawat yang ada di daerah tetap semangat melayani masyarakat khususnya di Barito Timur.

“Nakes sebagai garda terdepan melawan Covid-19 para dokter dan perawat tetap semangat dalam melayani masyarakat sekalipun dalam keterbatasan di tengah pandemi Covid-19 yang sepekan ini mengalami peningkatan,” ucap Adolina, Jumat (6/8/2021).

Selanjutnya, ujar Adolina lagi dimana terdapat banyak dokter dan perawat jalani isolasi mandiri (Isoman) menjadi perhatian khusus dan harus dicarikan solusi terbaik oleh pemerintah melalui Tim Satgas Covid-19.

Politisi Partai Nasdem ini juga menambahkan pemerintah mencari solusi hendaknya para dokter dan perawat sebagai garda terdepan dalam merawat dan menangani pasien Covid-19, tetap semangat dan mengedepankan pelayanan prima keselamatan umat manusia harus nomor satu.

Secara kelembagaan lanjut Adolina, pihaknya terus mendorong pemerintah untuk memperhatikan kesehatan dan kesejahteraan para dokter dan perawat dengan pemberian insentif yang memadai, serta memberikan dukungan semua pihak untuk memperketat protokol kesehatan hal ini untuk mendukung tenaga kerja kesehatan di daerah.

Ketua DPC Nasdem ini mengimbau, kepada masyarakat untuk selalu menjaga pola hidup sehat serta tertib menjalankan himbauan pemerintah melalui program 5M dengan begitu dapat memutuskan mata rantai penyebaran Covid-19 dan cepat berakhir.(ag)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *