Peran Media Sangat Penting Dalam Mendorong Kemajuan UPR

Foto : Rektor UPR Dr Andrie Elia MSi, foto bersama dengan managemen PT Media Kalimantan Membangun (MKM), Jumat (14/2) tadi siang.

Beritakalteng.com, PALANGKA RAYA- Rektor Universitas Palangka Raya (UPR) Dr Andrie Elia SE MSi, mendapat kunjungan dari mitra kerjanya, yang berasal dari managemen dan dewan redaksi dari perusahaan media, PT Media Kalimantan Membangun (MKM), bertempat di ruang kerja Rektor, lantai 2 gedung rektorat, Jumat (14/2).

Pihak manajemen PT MKM, yang diwakili oleh Sugianto selaku Chief Executive Officer (CEO), Pahit S Narottama selaku Pimpinan Redaksi Beritakalteng.com, dan Arliandie selaku Wakil Pimpinan Redaksi disambut langsung oleh Rektor UPR Dr Andrie Elia SE MSi.

Untuk diketahui, PT MKM itu sendiri merupakan perusahaan media, yang menaungi media BeritaKalteng.com yang secara masif mendukung semua kegiatan civitas akademika UPR, melalui pemberitaan yang positif, dan membangun.

“Media, memiliki peranan sangat penting, dalam rangka menyajikan seluruh informasi yang baik, positif dan membangun. Dan, baik secara pribadi maupun secara institusi, sangat berterima kasih kepada pihak managemen perusahaan, yang peduli terhadap upaya yang dilakukan oleh UPR, guna mempersiapkan Sumber Daya Manusia (SDM), terutama putra putri terbaik asal Kalteng,” ucapnya.

Dr Andrie Elia SE MSi, yang sekarang juga menjabat sebagai Ketua Harian Dewan Adat Dayak (DAD) Provinsi Kalteng ini menyebutkan, hendaknya kerjasama yang sudah terjalin, antara UPR dan perusahaan media, dari PT MKM, dapat terus berlanjut hingga kedepannya.

“Untuk mempersiapkan SDM di Kalteng, tentunya UPR tidak bisa berjalan sendiri. Namun, harus adanya kerjasama dengan semua stakeholder terkait, termasuk kerjasama dengan para mitra kerjanya, yang berasal dari perusahaan media,” ujarnya menambahkan.

Ditambahkannya, saat ini UPR sebagai perguruan tinggi tertua di Provinsi Kalteng, tentunya sangat konsen mempersiapkan SDM yang memiliki kompetensi dan daya saing. Dan, pihaknya bersyukur, karena UPR bisa menjadi perguruan tinggi terdepan di Kalimantan.

“Bahkan, kami dari UPR, sangat berbangga, karena baru saja meluluskan mahasiswa Program Doktoral (S3) Ilmu Lingkungan. Sehingga dengan demikian, UPR juga tidak kalah bersaing dengan perguruan tinggi, di tingkat nasional,” timpalnya.

Ia juga menuturkan, saat ini yang menjadi salah satu fokus dari UPR, ialah melakukan berbagai inovasi ilmu pengetahuan dan teknologi. Dimana, itu dilakukan dalam rangka mendorong pemeringkatan perguruan tinggi, yang dinilai berdasarkan Webometrics Dunia.

Sekarang, UPR berada di peringkat 80 an, dari sekian ribu perguruan tinggi di Indonesia. Dan, guna mendukung pencapaian tersebut, UPR sangat membutuhkan dukungan dari semua pihak, terutama dari rekan-rekan perusahaan media.

Sementara itu, Sogianto menyampaikan ucapan terima kasih atas kesediaan Rektor UPR, Dr Andrie Elia SE MSi yang berkenan menerima kunjungan pihak managemen PT. MKM secara langsung.

“UPR merupakan salah satu perguruan ternama di Kalteng yang memiliki peranan penting dalam meningkatkan SDM di Kalteng. Kita sangat mendukung semua kegiatan civitas akademika UPR, melalui pemberitaan yang positif, dan membangun.”tutup Sogianto.(Ys)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
%d blogger menyukai ini: